Buka tabungan BCA

Syarat dan cara membuka rekening Tahapan BCA

Rekening bank bukan hanya berfungsi untuk menabung atau menyimpan uang. Dengan dilengkapi beragam layanan seperti transfer, bayar tagihan, isi pulsa, dll., membuatnya semakin dibutuhkan. Apalagi zaman belanja online seperti sekarang, memiliki rekening bank sudah seperti keharusan. Pertanyaan berikutnya ialah bagaimana cara dan syarat membuat rekening bank terbaru?

Bikin rekening bank di BCA bagi sebagian orang merupakan hal tepat. Walau biaya administrasi bulanan lebih mahal daripada bank lain, selisih hanya sedikit. Yang pasti BCA memiliki nasabah sangat banyak. Sehingga urusan transfer tidak akan boros (transfer antar bank dikenakan biaya). Begitu juga dengan toko online di Indonesia, hampir semua support pembayaran dengan bank ini.

Bagi pembaca yang sudah mantap menjatuhkan pilihan membuat rekeningnya di Bank Central Asia ini, berikut banksentral.com jabarkan syarat-syarat yang harus dipenuhi dan gambaran proses cara pembuatannya dari awal mendaftar sampai siap digunakan untuk keperluan sehari-hari.

Syarat Pembuatan Rekening Tahapan BCA Terbaru

Perlu diketahui sebelumnya bahwa produk rekening tabungan bank BCA bukan jenis Tahapan saja. Jika mau mencari, setidaknya ada sepuluh macam. Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan sendiri-sendiri. Semua bisa Anda pilih asal dapat memenuhi syarat.

Baca juga: 10 macam produk tabungan simpanan bank BCA yang tersedia

Namun, karena jenis paling banyak digunakan adalah Tahapan BCA, maka pembahasan artikel ini fokus pada ini saja. Jangan khawatir, jenis rekening ini sudah lebih dari cukup untuk urusan menyimpan uang, transfer, bayar-bayar, dll. Pemilik rekening ini juga akan mendapatkan buku tabungan, kartu ATM, fitur SMS banking, mobile banking, dan internet banking.

Pertama, Anda persiapkan dulu semua persyaratan dari rumah. Biasanya akan ditolak dan disuruh melengkapi jika ada yang kurang. Daripada bolak-balik pulang pergi, bawalah semua syarat berikut:

  • Kartu identitas asli (KTP/SIM);
  • Kartu NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak);
  • Uang setoran awal minimum Rp500.000,00;
  • Sejumlah uang tambahan buat persiapan bayar meterai, buku tabungan, dan kartu ATM.

Baik KTP ataupun SIM bisa. Namun mayoritas nasabah menggunakan KTP. Jenis KTP yang diterima adalah KTP elektronik, bukan KTP model lama yang berupa kertas dilaminating. KTP harus asli, bukan fotokopi, dan masa berlaku masih aktif. Bagaimana dengan orang yang KTP elektroniknya belum jadi? Bisa menggunakan surat keterangan pengganti KTP yang bisa didapatkan dari tempat pembuatan KTP.

Baru-baru ini pembuatan rekening bank baru di BCA mengharuskan calon nasabah menyertakan NPWP. Bila tidak, biasanya ditolak. Namun karena masih banyak orang Indonesia tidak mempunyai kartu ini, kantor cabang BCA tertentu dapat menerima. Biasanya yang berlokasi di tempat sepi ataupun di desa-desa.

Untuk setoran awal minimal Rp500.000,00. Uang ini akan tetap menjadi milik Anda dan masuk ke rekening. Bagaimana dengan jumlah maksimalnya? Saya kira BCA dengan senang hati pasti menerima sebanyak apa pun uang Anda. Bahkan, jika Anda pemilik rekening dengan jumlah saldo terbanyak di cabang tersebut, dengar-dengar Anda akan mendapatkan pelayanan lebih istimewa daripada nasabah lain.

Uang tambahan yang saya sebutkan di atas untuk jaga-jaga saja. Berdasarkan pengalaman, biaya-biaya pembuatan rekening BCA baru seperti bayar meterai, buku tabungan, dan kartu ATM kadang dimintai langsung, kadang dipotong dari saldo. Jumlahnya di bawah Rp50.000,00 saja. Tenang, pembayaran ini cukup sekali. Selanjutnya tidak diminta bayar lagi kecuali buku tabungan dan kartu ATM hilang ataupun rusak dan Anda meminta ganti baru.

Cara dan Proses Bikin Rekening BCA Terbaru Jenis Tahapan BCA

Jika syarat-syarat di atas sudah lengkap, datang saja ke kantor cabang BCA terdekat. Saran saya pilihlah kantor cabang BCA yang lokasinya sesuai dengan daerah KTP Anda dikeluarkan. Mengapa? Biar tidak dimintai syarat tambahan berupa surat keterangan domisili setempat.

Surat keterangan domisili diperlukan jika Anda tidak bertempat tinggal sedaerah dengan tempat keluaran KTP. Misal Anda perantau di Jakarta, tetapi KTP masih dari daerah lain. Seandainya Anda membuat rekeningnya di cabang Jakarta, surat keterangan domisili sebagai bukti bahwa Anda tinggal di Jakarta.

Surat keterangan domisili dapat dibuat dengan mendatangi ketua RT, dan kemudian dilanjut ke RW tempat Anda tinggal sekarang. Jika tidak mau pakai surat ini bisa pakai surat referensi dari perusahaan tempat Anda bekerja.

Tips lainnya bila Anda kebingungan di sana, mungkin karena pengalaman pertama kali, tanyalah kepada satpam yang stand by depan pintu. Dia pasti menunjukkan bahkan menuntun ke petugas yang mengurusi keperluan Anda. Untuk pembuatan rekening baru, petugas bagian customer service atau disingkat CS-lah yang memprosesnya. Sedangkan teller tugasnya mengurusi setoran, transfer, dan atau penarikan.

Kepada customer service-lah Anda serahkan semua persyaratan di atas. Kemudian Anda dikasih formulir registrasi atau pendaftaran rekening baru untuk diisi. CS pulalah yang mencetakkan buku tabungan beserta kartu ATM atau Paspor BCA untuk Anda. Bila keduanya ini sudah jadi, barulah Anda disuruh ke teller untuk menyerahkan setoran awal Rp500.000,00.

Setelah menyerahkan setoran awal ke teller, artinya rekening bank BCA Anda sudah jadi dan siap digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Kartu ATM atau Paspor BCA biasanya juga langsung bisa digunakan. Akan tetapi, hanya bisa untuk transaksi nonfinansial (cek saldo, mutasi histori, dsb.) Sedangkan transaksi finansial seperti tarik tunai, transfer, bayar belanja, dan sebagainya, harus tunggu 1×24 jam dulu.

Tambahan Informasi untuk Pembuatan Rekening Bank Terbaru

Seperti dikatakan di awal, rekening Tahapan BCA bukan hanya mendapatkan fasilitas buku tabungan dan kartu ATM saja, melainkan juga fitur SMS banking, mobile banking, dan internet banking. Semu fasilitas ini dapat Anda nikmati sekaligus untuk satu nomor rekening. Jadi, akan lebih baik kalau Anda mengaktifkan semuanya.

Fungsi fasilitas-fasilitas tersebut sangat banyak. Salah satunya agar transaksi tetap dapat dilakukan menggunakan handphone dan laptop dari rumah tanpa harus datang ke kantor cabang atau ke ATM yang berada di pinggir-pinggir jalan.

Kartu ATM pada bank BCA disebut juga Paspor BCA. Pada rekening Tahapan tersedia tiga pilihan warna: silver, gold, dan platinum. Warna ini harus Anda pilih salah satu saat mengisi formulir tadi. Perbedaan warna kartu ATM menentukan juga biaya administrasi bulanannya. Warna silver paling murah, gold pertentangan, sedangkan platinum paling mahal.

Kalau begitu lebih untung pilih silver dong? Tidak. Warna platinum memang lebih mahal. Namun limit penarikan, transfer, dan pembayaran per harinya juga lebih besar. Jika kebutuhan transaksi harian Anda kecil, warna silver memang pilihan tepat.

Meregistrasikan atau mengaktifkan fitur e-banking lainnya berupa SMS banking, mobile banking, dan internet banking, tidak dikenakan biaya tambahan. Jadi, saran saya, mintalah kepada customer service untuk mendaftarkan rekening BCA baru Anda pada fitur-fitur ini agar Anda dapat menikmati kemudahan transaksi perbankan menggunakan handphone ataupun laptop dari rumah. Meskipun pihak bank menggratiskan, biaya pulsa dan koneksi internet setiap transaksi tetap ada.

Meregistrasikan atau mengaktifkan SMS banking dan mobile banking dapat dilakukan pada saat pembuatan rekening BCA. Anda tinggal bilang kepada customer service tadi. Nanti dia yang akan memprosesnya. Namun bila lupa, Anda tetap masih biaa mengaktifkannya lain waktu dengan ATM atau datang lagi ke kantor cabang terdekat.

Sedangkan untuk fitur internet banking BCA atau biasa dikenal klikBCA tidak dapat diaktifkan bersamaan dengan pembuatan rekening. Biasanya baru bisa 1×24 jam setelah rekening jadi. Artinya, Anda baru bisa besoknya. Atau jika sibuk, lain waktu juga masih tetap bisa. Mengaktifkannya dengan ATM sebenarnya juga bisa. Namun Anda tetap harus ke kantor cabang bank lagi untuk mengambil token atau keyBCA-nya.

Itulah syarat dan cara bikin rekening tabungan BCA terbaru tahun ini. Saya sudah coba tulis sedetail mungkin dari awal sampai rekening siap digunakan. Bila tetap membingungkan, silakan tanyakan melalui komentar di bawah. Untuk besok kita masih tetap bahas soal SMS banking dan mobile banking BCA (m-BCA).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *